Pengertian, Sifat dan Fungsi Kepramukaan

Pengertian Kepramukaan
Kepramukaan merupakan proses pendidikan luar sekolah dan di luar keluarga dalam bentuk kegiatan yang menarik, menyenangkan, sehat, teratur, terarah dan praktis yang dilakukan di alam terbuka dengan prinsip dasar kepramukaan dan metode kepramukaan yang sasaran akhirnya pembentukan watak akhlak dan budi pekerti luhur.

Organisasi Gerakan Pramuka Dunia (The World Organization of the Scout Movement/WOSM) menyatakan bahwa kepramukaan adalah:
  1. Pendidikan sepanjang hayat
  2. Kegiatan kaum muda
  3. Rekreasi dan edukatif
  4. Terbuka bagi siapapun
  5. Tantangan bagi orang dewasa
  6. Kesukarelaan
  7. Non politik dan non pemerintah
  8. Metode
  9. Norma hidup
Sifat Kepramukaan
  1. Gerakan Pramuka adalah gerakan kepanduan nasional Indonesia
  2. Gerakan Pramuka adalah organisasi pendidikan yang keanggotaannya bersifat sukarela, tidak memandang suku, agama, ras dan antargolongan.
  3. Gerakan Pramuka bukan kekuatan sosial politik dan tidak menjalankan kegiatan politik praktis.
  4. Gerakan Pramuka ikut serta membantu masyarakat dalam melaksanakan pembangunan, khususnya pembangunan pendidikan luar sekolah dan keluarga.
  5. Gerakan Pramuka menjamin kemerdekaan tiap-tiap anggotanya untuk memeluk ibadah dan kepercayaannya masing-masing dan beribadah menurut agama dan kepercayaannya masng-masing.
Pasukan Pramuka

Fungsi Kepramukaan
Gerakan Pramuka berfungsi sebagai lembaga pendidikan luar sekolah serta sebagai wadah pembinaan dan pengembangan generasi muda, menerapkan Prinsip Dasar Kepramukaan dan Metode Kepramukaan serta sistem Among, yang pelaksanaannya disesuaikan dengan keadaan, kepentingan, dan perkembangan bangsa serta masyarakat Indonesia.

Komentar